TNI Bahu Membahu Bangun Tanggul Darurat di Banjir Kanal Barat
Jakarta - TNI ikut turun tangan membangun tanggul darurat di Tepi Kali Banjir Kanal Barat di Jl Latuharhary, Menteng, Jakpus. Petugas TNI dari Kopassus, Marinir, Kostrad dan Kodim Jakarta Pusat bahu membahu membangun tanggul.
Anggota TNI bekerja sejak Kamis (17/1) malam hingga Jumat (18/1/2013) pagi ini. Secara bergantian mereka mengangkut batu kali dan membungkusnya dengan keranjang kawat untuk menahan arus air akibat jebolnya Banjir Kanal Barat.
Jebolnya kanal ini mengakibatkan wilayah Menteng hingga Bundaran HI terendam banjir. Hingga saat ini Prajurit Yonkav-1 dan Yonarhanudri-1 Kostrad masih bertahan disana untuk menyelesaikan tanggul, bekerja sama dengan satuan-satuan TNI lainnya serta pihak-pihak terkait, seperti Dinas PU dan Satpol PP Pemprov DKI.
Sementara untuk penanggulangan banjir ini, Yonkav-1 Kostrad mengerahkan 100 orang prajurit, 5 unit truk, 1 unit kendaraan ringan dan 1 unit ambulans. Sementara Yonarhanudri-1 Kostrad mengerahkan 100 orang prajurit, 6 unit truk dan 1 unit ambulans.
Anggota TNI bekerja sejak Kamis (17/1) malam hingga Jumat (18/1/2013) pagi ini. Secara bergantian mereka mengangkut batu kali dan membungkusnya dengan keranjang kawat untuk menahan arus air akibat jebolnya Banjir Kanal Barat.
Jebolnya kanal ini mengakibatkan wilayah Menteng hingga Bundaran HI terendam banjir. Hingga saat ini Prajurit Yonkav-1 dan Yonarhanudri-1 Kostrad masih bertahan disana untuk menyelesaikan tanggul, bekerja sama dengan satuan-satuan TNI lainnya serta pihak-pihak terkait, seperti Dinas PU dan Satpol PP Pemprov DKI.
Sementara untuk penanggulangan banjir ini, Yonkav-1 Kostrad mengerahkan 100 orang prajurit, 5 unit truk, 1 unit kendaraan ringan dan 1 unit ambulans. Sementara Yonarhanudri-1 Kostrad mengerahkan 100 orang prajurit, 6 unit truk dan 1 unit ambulans.
detik.com
0 comments:
Post a Comment